Pemodelan Data Penjualan Mobil Menggunakan Model Autoregressive Moving Average Berdasarkan Metode Bayesian
DOI:
https://doi.org/10.24246/juses.v2i1p26-35Keywords:
AR 1, ARMA, Bayesian, pemodelan, runtun waktuAbstract
PT. XXX merupakan suatu dealer otomotif yang salah satu kegiatannya yaitu melakukan penjualan mobil. Melihat data penjualan mobil yang fluktuatif pada PT. XXX maka perlu dilakukan suatu analisis. Sebelum melakukan analisis, perlu dilakukan suatu pemodelan data penjualan terlebih dahulu. Pemodelan data dilakukan guna mengetahui apakah data dapat diestimasi menggunakan metode tertentu. Penelitian ini membahas tentang pemodelan data penjualan mobil menggunakan model Autoregressive Moving Average (ARMA) berdasarkan metode Bayesian. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data penjualan mobil dari bulan Januari 2013 sampai dengan Mei 2018. Data dianalisis menggunakan model runtun waktu dengan bantuan packages program R. Model yang diperoleh yaitu model AR 1 Musiman dengan Intercept. Untuk mengestimasi parameternya digunakan metode Bayesian sehingga diperoleh model penjualan yaitu Yt = 30.9238 + 0.4439Yt-12 + et .
Downloads
References
Coghlan, A. (2017). A Little Book of R For Time Series Release 02. Cambridge: Parasite Genomics Group, Wellcome Trust Sanger Institute.
Gelman, Andrew. (2006). Bayesian Analysis. Department of Statistics and Department of Political Science: Columbia University.
Hidayah, E., Iriawan, N., Anwar, N., & Edijatno. (2011). Generating Hourly Rainfall Model using Bayesian Time Series Model (A Case Study at Sentral Station, Bondowoso). The Journal for Technology and Science, 22(1), 50–56.
Lutkepohl, Helmut. (2005). New Introduction to Multiple Time Series Analysis. Berlin: Springer
Makridakis, S., Wright, S.C.W., & Mc Gee V. (1999). Metode dan Aplikasi Peramalan Jilid 1. Terjemahan Hari Suminto. Jakarta: Binarupa Aksara.
Montgomery, D. C., Jennings, C. L., & Kulahci, M. (2008). Introduction to Time Series Analysis and Forecasting. Canada: Wiley Interscience.
Mutiarani, V., Setiawan, A., & Parhusip, H. A. (2012). Penerapan Model Regresi Linier Bayesian untuk Mengestimasi Parameter dan Interval Kredibel. In Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika (pp. 54–57). Yogyakarta: Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika FMIPA UNY.
Setiawan, A. (2017). Analisis Data Statistik. Salatiga: Tisara Grafika.
Suparman, and Doisy, M. (2014). Hierarchical Bayesian of ARMA Models Using Simulated Annealing Algorithm. Telkomnika, 12(1), 87–96. https://doi.org/10.12928/TELKOMNIKA.v12i1.1706
Wei, W. (2006). Time Series Analysis Univariate and Multivariate Methods Second Edition. New York: Pearson Education.