IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER DI SD NEGERI SIDOMULYO 04 KECAMATAN UNGARAN TIMUR KABUPATEN SEMARANG
DOI:
https://doi.org/10.24246/j.sw.2014.v30.i2.p104-111Keywords:
Implementasi, Pendidikan karakterAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan implementasi pendidikan karakter di SD Negeri Sidomulyo 04 Kecamatan Ungaran Timur Kabupaten Semarang tahun pelajaran 2010/2011. Jenis penelitian ini adalah penelitian diskriptif. Subyek penelitiannya adalah Kepala Sekolah, guru kelas 1 sampai kelas 6, dan siswa kelas 6 yang diambil sampel sebanyak 15 siswa. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SD Negeri Sidomulyo 04 Kecamatan Ungaran Timur Kabupaten Semarang telah mengimplementasikan pendidikan karakter sejak tahun pelajaran 2004. Pendidikan karakter diimplementasikan melalui kegiatan intrakurikuler, ekstrakurikuler, dan pembiasaan diri. Melalui kegiatan intrakurikuler, pendidikan karakter dilaksanakan dalam pembelajaran setiap mata pelajaran, mulai dari penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), pelaksanaan pembelajaran di kelas, dan evaluasi. Dalam kegiatan ekstrakurikuler, pendidikan karakter dilaksanakan melalui kegiatan kepramukaan; seni, budaya dan ketrampilan; keagamaan; olah raga; pengembangan IPTEK; dan pelayanan konseling. Selanjutnya pendidikan karakter dilakukan melalui pembiasaan diri yaitu berjabat tangan dan memberi salam setiap pagi baik kepala sekolah, guru, karyawan, dan siswa; mendengarkan lagu nasional, daerah, rohani yang diputar dari kantor setiap pagi sebelum masuk kelas dan mulai pelajaran; menyisihkan sebagian uang saku sebagai bentuk kepedulian sosial dan sikap berbagi; kerja bakti bersama; dan makan bersama. Guru dan kepala sekolah sangat berperan dalam pelaksanaan pendidikan karakter tersebut dan siswa memberi respon positif terhadap pelaksanaan pendidikan karakter di sekolah tersebut.
Downloads
References
Abdul majid, Dian andayani. 2010. Pedidikan karakter dalam perspektif Islam. Bandung: Insan Cita Utama.
Doni Koesoema A. 2010. Pendidikan Karakter Strategi Mendidik Anak di Zaman Global. Jakarta: Grasindo.
Darmiyati Zuchdi. 2011. Pendidikan Karakter dalam Perspektif Teori dan Praktik. rev.ed. Yogyakarta: UNY Press.
Jamal Ma’mur Asmani. 2011. Buku Panduan Internalisasi Pendidikan Karakter di Sekolah. Yogyakarta: Diva Press.
Kemendiknas. 2010. Pengembangan Pendi- dikan Budaya dan Karakter Bangsa, Pedoman Sekolah, Jakarta: Kemendiknas.
Nurul Zuriah. 2002. Pendidikan Moral dan Budi Pekerti. Bandung: PT Rosada Karya.
Ratna Megawangi. 2004. Pendidikan Karakter Solusi Yang Tepat Untuk Membangun Bangsa. Indonesia Heritage Foundation Jakarta.
Thomas Lickona. 1992. Educating For Character: How Our School Can Teach Respect and Responsibility. New York: Bantam Books.
Yahya Khan. 2010. Pendidikan Karakter Berbasis Potensi Diri: Mendongkrak Kualitas Pendidikan. Yogyakarta: Pelangi Publishing.